Pramuka SMP negeri 1 Halteng, Studi Tour ke Tidore

Legalpost. Id- Pramuka SMP Negeri 1 Halteng mengadakan kunjungan studi tour ke Kota Tidore kepulauan, yaitu berkunjung ke Kedaton Kesultanan Tidore, SMK Negeri 3 dan Selanjutnya ke Kelurahan Gura Bunga , ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Studi tour Pramuka SMP Negeri 1 Halteng di awal tahun 2022 . Senin, (4/1).

Anwar Hajdi pembina Pramuka SMP 1 Halteng, mengatakan bahwa kegiatan studi tour yang berlangsung di beberapa tempat bersejarah di Kota Tidore ini merupakan, upaya mengenalkan sejarah dan nilai-nilai budaya kepada anak.

"Mengapa Kota Tidore menjadi pilihan untuk mengadakan kegiatan studi tour ini, karena Tidore merupakan salah-satu kerajaan Islam tertua di Nusantara, sehingga penting untuk dikenal kepada anak-anak. Terutama anak-anak Pramuka SMP 1 Halteng. Lebih dari itu, Halmahera Tengah dan Tidore kepulauan memiliki hubungan kultural yang begitu kuat", tambahnya.

Sementara itu, Vicki salah-salah peserta studi tour yang jug sebagai ketua dewan penggala mengaku senang turut menjadi bagian penting dari kegiatan ini. Ia menambahkan bahwa dari kegiatan studi tour ini ia dan teman-teman mendapatkan informasi sejarah dan kebudayaan yang selama ini belum mereka kenal...

Komentar

Loading...