Pj Gubernur Malut Tegaskan Pentingnya Kekompakan dan Kerja Sama

SOFIFI,Legalpost.id– Kegiatan Outbound Training yang diselenggarakan oleh Sekretariat Daerah Provinsi Maluku Utara bekerja sama dengan Korem 152/Baabullah selama dua hari resmi ditutup pada Sabtu sore (4/1/2025).

Penutupan berlangsung di Pantai Sulamadaha, Ternate, dengan Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin bertindak sebagai inspektur upacara.

Dalam amanatnya, Brigjen TNI Enoh Solehudin menyampaikan bahwa kegiatan outbound ini bertujuan mempererat kerja sama, saling pengertian, dan kepercayaan antar peserta. "Outbound ini dirancang untuk menumbuhkan motivasi individu sekaligus memperkuat semangat kebersamaan dalam kelompok," ujarnya.

Ia juga mengapresiasi Pemerintah Provinsi Maluku Utara atas terselenggaranya kegiatan ini. "Semoga melalui kegiatan ini, kerja sama dan hubungan baik antara Korem 152/Baabullah dan Sekretariat Daerah Provinsi Maluku Utara semakin erat," tambahnya.

Pj Gubernur Maluku Utara, Samsuddin A. Kadir, yang turut menghadiri acara penutupan, menegaskan pentingnya kekompakan dan kerja sama dalam pemerintahan. "Aparatur pemerintahan harus bekerja sama. Kekompakan adalah kunci untuk menyelesaikan pekerjaan secara efektif dan efisien," katanya.

Menurut Samsuddin, kolaborasi dengan Korem 152/Baabullah dalam kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin dan semangat kerja tim. "Kami sangat berterima kasih kepada Danrem 152/Baabullah beserta jajaran atas dukungan dan peran aktif dalam kegiatan ini," tambahnya.

Sebagai bentuk apresiasi, penghargaan diberikan kepada peserta terbaik dalam outbound training oleh Pj Gubernur Maluku Utara dan Danrem 152/Baabullah. Acara penutupan berlangsung penuh kehangatan, mempertegas semangat kebersamaan yang telah dibangun selama dua hari kegiatan.

Penutupan outbound training turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, termasuk Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara Darmawati Samsuddin, Asisten II Setda Provinsi Maluku Utara Sri Haryanti Hatari, Kasrem 152/Baabullah, serta jajaran Korem 152/Baabullah.

Dengan berakhirnya kegiatan ini, diharapkan semangat kerja sama dan kedisiplinan yang diperoleh dapat diterapkan dalam menjalankan tugas pemerintahan di Maluku Utara. Kegiatan ini sekaligus menjadi simbol sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan institusi TNI dalam membangun daerah.(*)

Komentar

Loading...